1st award [open source blog post]

Minggu, 21 Februari 2010


Aku yang baru-baru ini mulai bermigrasi menggunakan Open Source Software, bangga mendapatkan award ini dari fatchu. Award yang ditujukan untuk blogger pengguna Free & Open Source Software ini, merupakan bentuk apreseasi kepada kesetiaan kita sebagai pengguna Open Source.

Terima kasih untuk fatchu yang telah memberikan award ini untuk aku dan sembilan orang lainnya. Selanjutnya akan aku persembahkan award ini untuk sobat blogger ku yang lain, yaitu :

hammam, mbaknarti, salonoyah, aan, depalpiss

Bagi siapa saja yang menerima award ini diharuskan untuk membagikan kembali award ini kepada sepuluh orang temannya. Dan selanjutnya si penerima award harus meletakkan link-link berikut ini di blog atau artikel kamu :

1. Boy
2. Mas Doyok
3. Rizky
4. kupu.miss.oemang
5. Shulayman
6. Organisasi Pemuda Kenaran ( OPERA15 )
7. Avanca Linux
8. Mauren's Blog
9. fatchu pengen berbagi
10. ti2k

Aturannya begini :
sebelum kamu meletakkan link di atas, kamu harus menghapus peserta nomor 1 dari daftar. Sehingga semua peserta naik 1 level. Yang tadi nomor 2 jadi nomor 1, nomor 3 jadi 2, dst. Kemudian masukkan link kamu sendiri di bagian paling bawah (nomor 10). Tapi ingat ya, kalian semua harus fair dalam menjalankannya. Jika tiap penerima award mampu memberikan award ini kepada 5 orang saja dan mereka semua mengerjakannya , maka jumlah backlink yang akan didapat adalah

Ketika posisi kamu 10, jumlah backlink = 1
Posisi 9, jml backlink = 5
Posisi 8, jml backlink = 25
Posisi 7, jml backlink = 125
Posisi 6, jml backlink = 625
Posisi 5, jml backlink = 3,125
Posisi 4, jml backlink = 15,625
Posisi 3, jml backlink = 78,125
Posisi 2, jml backlink = 390,625
Posisi 1, jml backlink = 1,953,125

Dan semuanya menggunakan kata kunci yang kamu inginkan. Dari sisi SEO kamu sudah mendapatkan 1,953,125 backlink dan efek sampingnya jika pengunjung web para downline kamu mengklik link itu, kamu juga mendapatkan traffik tambahan.

Nah, silahkan copy paste saja, dan hilangkan peserta nomor 1 lalu tambahkan link blog/website kamu di posisi 10. Ingat, kamu harus mulai dari posisi 10 agar hasilnya maksimal. Karena jika kamu tiba2 di posisi 1, maka link kamu akan hilang begitu ada yang masuk ke posisi 10.
Selamat mengambil award-nya, sobat. Tetap jalin silaturrohim kepada para blogger agar blog sobat cepat naik trafik pengunjungnya. Selamat kepada para blogger yg mendapat award.


Read More..

Interaksi Obat - Makanan Lain

Senin, 15 Februari 2010

Acetaminophen
Jangan dimakan bersama dengan karbohidrat (biskuit, selei), karena akan membentuk ikatan kompleks yang memperlambat kecepatan awal absorpsi acetaminophen. Tetapi jumlah total obat yang diabsorpsi mungkin tidak berubah.

Antikoagulan
Jangan diminum bersamaan dengan air jeruk, kuning telur, ikan atau minyak ikan dan minyak nabati karena bahan-bahan ini dapat menghambat efek antikoagulan dengan memperpanjang prothrombin-time.

Antihipertensi
Jangan dimakan bersamaan dengan makanan yang mengandung pressor amine.

Bisacodyl
Jangan diminum bersamaan dengan susu atau makanan yang bersifat basa, karena peningkatan pH dapat menyebabkan disintegrasi salut/ lapisan enterik (enteric-coat) dari tablet bisacodyl.

Glikosida Jantung (Digoxin, Digitoxin)
Jangan diminum dengan susu dan makanan yang terbuat dari susu, juga jangan dengan makanan yang mengandung unsur kalsium yang besar, karena bahan-bahan ini dapat mengurangi efek digoxin dan mengakibatkan aritmia jantung.

Diphenylhydantoin (Phenytoin)
Jangan dimakan bersamaan dengan makanan yang mengandung monosodium-L-glutamat (MSG) karena efek phenytoin meningkatkan absorpsi dari MSG yang dapat mengakibatkan efek toksik, manifestasinya berupa perasaan lemah menyeluruh, kaku pada leher dan punggung serta palpitasi.

Levodopa (L-dopa)
Jangan dimakan bersamaan dengan buah alpukat, buncis, hati sapi, susu bubuk, makanan gandum, ikan tuna, ubi rambat, ragi, tauge, karena bahan-bahan ini dapat menghambat efektivitas dari levodopa.dianjurkan diet dengan kadar pyridoxine (B6) yang rendah.

Lincomycin
Jangan diberikan pada waktu bersamaan dengan makan, karena lambung yang penuh dapat mengakibatkan diare.

Lithium Carbonat
Jangan makan obat ini pada waktu diet kurang garam. Juga kalau tidak cukup garam dan cairan masuk tubuh, toksisitas lithium akan meningkat.

Penicillin
Preparat penicillin jangan diminum dengan air jeruk atau sari buah yang asam karena minuman ini akan menyebabkan dekomposisi dari preparat penicillin.

Pyridoxin (Vitamin B6)
Pyridoxine diketahui meningkatkan metabolisme/biotransformasi L-dopa, sehingga jumlah L-dopa yang dapat melalui blood brain barrier berkurang.
Penderita yang sedang menjalani terapi L-dopa harus dinasehati tidak memakan makanan yang kaya pyridoxine seperti buah alpukat, buncis, kacang-kacangan spek (daging babi), ubi rambat, ikan tuna.

Quinidin
Jangan dimakan bersamaan dengan antasida dan diet yang bersifat alkali, karena efek alkali akan menghambat ekskresi dari quinidin.

Tetracyclin preparat oral (kecuali Doxycyclin)
Jangan diminum bersama susu dan bahan yang terbuat dari susu, juga jangan dengan makanan yang mengandung zat besi (Fe). Ion-ion mineral (Ca, Fe, Mg) yang terdapat dalam makanan akan mengikat tetracyclin dengan membentuk ikatan kompleks (chelate), yang sulit diabsorpsi dari saluran cerna.

Thyroid
Jangan dimakan bersamaan dengan kubis, wortel, kecambah, bloemkool, sayur hijau, buah peer, lobak cina, karena bahan-bahan ini menghambat aktivitas hormon thyroid karena mengandung
thiooxazolidone.

Warfarin
Efek warfarin dilawan (antagonis) oleh makanan yang mengandung vitamin K, seperti sayur/daun hijau, hati, the hijau, tomat dan kopi.


Ars Prescribendi


Read More..

Interaksi Obat - Alkohol

Bila obat yang memberikan depresi pada SSP diminum bersamaan dengan alkohol atau meminum yang mengandung alkohol, terjadi interaksi yang dapat membahayakan peminumnya. Obat-obat tersebut ialah Golongan Sedatif Hipnotik (Barbiturat, Metaqualon dsb), Golongan Tranquiliser (Benzodiazepin dsb), Golongan Psikotropik lainnya, malahan juga Golongan Antihistamin. Efek depresi pada SSP meningkat secara aditif/summatif, atau lebih sering lagi meningkat secara potensiasi/sinergistik (jumlah efek pada SSP secara total melebihi penjumlahan efek masing-masing).
Perlu perhatian bahwa alkohol dengan benzodiazepine memberikan efek ganda yaitu, alkohol meningkatkan efek absorpsi diazepam dan sekaligus mengurangi biotransformasi dari diazepam. Di samping itu, pada penderita dengan penyakit hepar yang disebabkan alkohol, benzodiazepine akan dieliminasi lebih lama lagi daripada hepar yang normal.

Interaksi alkohol dengan obat-obat lain secara klinis cukup penting, misalnya peminum alkohol kronis akan mengakibatkan peningkatan klirens obat dengan cara induksi metabolisme-oksidatif. Tetapi peminum alkohol jangka pendek akan menyebabkan penurunan klirens obat. Konjugasi dengan glukoronide bagi sebagian obat terlambat kalau ada alkohol. Obat-obat yang klirensnya melalui beberapa saluran/cara, sulit untuk memprediksi perubahan klirens total yang disebabkan oleh alkohol.


Ars Prescribendi


Read More..

Interaksi Obat - Tembakau/Rokok

Bahwa merokok mempengaruhi metabolisme obat sudah lama diketahui. Mekanisme utama dari interaksi ini ialah biotransformasi obat dipercepat karena terjadi induksi dari mikrosomal enzim di hepar yang disebabkan oleh zat-zat yang ada pada asap rokok. Bagaimana presis mekanisme ini belum ditentukan.
Interaksi obat dengan tembakau/rokok ini mengakibatkan penurunan kadar obat dalam plasma. Yang paling penting secara klinis adalah efek terhadap Pil KB dan estrogen lainnya, juga efek terhadap Theophyllin dapat terganggu.

1. Estrogen – Tembakau/Rokok

Studi epidemiologis menunjukkan bahwa bahaya efek kardiovaskuler seperti stroke, infark miokardial dan thromboembolisme yang dikaitkan dengan penggunaan kontrasepsi oral (pil KB) jauh lebih besar pada seorang perokok daripada bukan perokok. Risiko ini meningkat dengan umur serta jumlah rokok yang diisap seharinya. Mekanisme pasti dari interaksi ini masih kurang jelas. Bagaimana pun, wanita yang sedang ber-KB dengan Pil KB seharusnya tidak merokok karena asap rokok dapat mengurangi kadar estrogen dalam darah. Dan kalau wanita ini tidak mau menghentikan rokoknya, maka dia harus memakai cara kontrasepsi yang lain, misalnya kondom.

2. Theophyllin – Tembakau/Rokok

Merokok secara signifikan mempengaruhi farmakokinetik theophyllin. Rokok merangsang biotransformasi theophyllin di hepar dan mengakibatkan peningkatan klirens theophyllin, sehingga waktu paruh (t1/2) theophyllin menjadi lebih singkat dan kadar dalam darah lebih rendah. Seorang perokok berat sampai memerlukan theophyllin dalam dosis dua kali lipat dari dosis lazim.


Ars Prescribendi


Read More..

Efek Obat pada Gizi

Kekurangan gizi dan juga gangguan gizi yang disebabkan oleh obat, seringkali dilihat pada orang lanjut usia, antara lain terjadinya kekurangan mineral. Obat Diuretika sering mengakibatkan defisiensi Kalium. Problema ini bertambah berat, kalau penderita sering meminum obat Laksans. Secara umum, diet penderita lanjut usia seringkali tidak cukup mengandung unsur Calcium, Magnesium dan Zinc, dan kekurangan ini dapat diperberat oleh obat.

Sebagian obat mempengaruhi keadaan gizi penderita secara tidak langsung yaitu obat yang menyebabkan mual dan muntah,gangguan gastrointestinal, konstipasi atau diare akan berpengaruh terhadap jumlah total makanan yang diserap. Juga dekongestan oral seperti Phenylpropanolamin dan Pseudo-ephedrin dapat menyebabkan berkurangnya nafsu makan.


Ars Prescribendi


Read More..

ti2k's blog Copyright © 2009 Designed by Ipietoon Blogger Template for Bie Blogger Template Vector by DaPino